Lima Langkah Memulai Bisnis Sukses



Anda memiliki ide bagus bisnis dan bermimpi menjadi sukses hanya dalam beberapa tahun? Nah, Susan Feldman dan Alison Pincus, pendiri situs penjualan interior eksklusif, One Kings Lane, bukti hidup semua itu mungkin. Hanya dalam tiga tahun, duo dinamis ini membangun sebuah perusahaan dengan pendapatan diperkirakan 200 juta dolar AS (sekitar 1,9 triliun rupiah). Berikut rahasia sukses memulai bisnis mereka.


Langkah 1: Mencari peluang

Saat ingin memulai bisnis, mulailah dengan bertanya pada diri sendiri: apa yang kurang?" imbuh Susan Feldman, mantan Merchandising Executive, One Kings Lane ini. Saat memulai bisnis Susan melihat bahwa meskipun sudah ada toko perabot rumah di Los Angeles, ia menemukan bahwa pengalaman belanja online membuat frustasi. Dari situlah ide One Kings Lane dibuat.

Langkah 2: Mengetahui target pembeli

Pertanyaan kedua yang harus timbul: siapa pelanggan saya dan apa yang mereka butuhkan? Setelah Anda mampu mengidentifikasi siapa pelanggan Anda, baru Anda bisa memilih barang atau jasa yang mampu memenuhi kebutuhan mereka.  Alison dan Susan sadar sejak awal, bahwa pelanggan mereka adalah perempuan dengan selera yang tinggi. Dari sana, mereka mampu untuk tidak hanya membuat desain situs yang menarik tetapi juga menyediakan barang yang tepat sekaligus pengalaman berbelanja yang menyenangkan.

Langkah 3: Ikuti insting Anda 

Susan dan Alison menegaskan langkah berikutnya adalah Anda harus benar-benar yakin dengan usaha yang akan Anda jalankan. Susan mengenang bahwa One Kings Lane didirikan di tengah resesi yang terjadi di Amerika. Sebuah masa yang jauh dari ideal untuk meluncurkan sebuah situs belanja online! Meskipun begitu, Susan dan Alison merasa percaya diri dan memutuskan untuk tetap maju.

Langkah 4: Jadi yang pertama

Alison dan Susan sama-sama sepakat menjadi yang pertama di pasar adalah kunci keberhasilan mereka. Mereka menerapkan nasihat yang diberikan oleh suami mereka, bahwa yang pertama muncul di pasar sering berhasil, kedua dan ketiga biasanya hanya bertahan hidup, tapi sisanya perusahaan berkelahi habis-habisan di pasar buat meraih untung. Jika Anda memiliki ide bagus, terutama yang belum pernah dilakukan sebelumnya, pastikan bahwa Anda bekerja keras untuk meluncurkan sesegera mungkin.

Langkah 5: Mencari mitra yang sehati

Dalam menjalankan bisnisnya, Alison dan Susan bekerja keras dengan jam kerja yang panjang, terutama pada masa awal bisnis mereka. Namun, karena keduanya sama-sama bekerja didorong oleh semangat untuk berhasil sehingga satu sama lain tidak pernah timbul perasaan iri hati atau merasa bekerja lebih keras dari yang lain. Ketika bisnis berkembang, mereka memastikan bahwa semua orang yang mereka sewa sama-sama termotivasi."Penting untuk memperkerjakan orang penuh penuh gairah, inspirasi dan pintar,"ujar Susan. Jangan pernah lupa bahwa pemain yang kuat membangun merek yang kuat.

Sumber : KOMPAS

Prosesor Baru AMD Barengi Windows 8



Pabrikan prosesor AMD sedang mempersiapkan peluncuran lima buah prosesor A-Series APU baru yang dikenal lewat kode nama "Trinity". Kelima model tersebut ditujukan untuk komputer desktop.


Menurut rencana, kelima prosesor baru AMD yang akan berhadapan dengan prosesor Intel Core-i Generasi Ketiga ("Ivy Bridge") ini bakal mulai dikirim ke produsen-produsen komputer pada bulan Oktober tahun ini, berdekatan dengan jadwal rilis Windows 8 pada 26 Oktober.

Sebelumnya, AMD "Trinity" A-Series APU telah dirilis lebih dahulu untuk pasar mobile. Prosesor ini menggabungkan inti CPU dengan pengoleh grafis (GPU) terintegrasi Radeon HD seri 7000 yang mendukung Direct X 11.

Anggota lini prosesor "Trinity" desktop ini, dimulai dari segmen budget hingga yang teratas, adalah :

  • A6-5400: dual-core, 3.6 Ghz, turbo mode hingga 3.8 GHz dengan GPU Radeon HD 7540D.
  • A8-5500: quad-core, 3.2 GHz, turbo mode hingga 3.7 GHz, dengan GPU Radeon HD 7560D
  • A8-5600: quad-core, 3.6 GHz, turbo mode hingga 3.9 GHz, dengan GPU Radeon HD 7560D
  • A10-5700: quad-core, 3.4 GHz, turbo mode hingga 4 Ghz, dengan GPU Radeon HD 7660D
  • A10-5800K: quad-core, 3.8 GHz, turbo mode hingga 4.2 GHz, dengan GPU Radeon HD 7660D

Prosesor tipe A8-5600 dan A10-5800K memiliki nilai TDP (Thermal Design Power) sebesar 100 watt, sementara tipe lainnya memiliki TDP 65 watt. Artinya, prosesor-prosesor baru AMD ini tidak hanya lebih kencang dari generasi sebelumnya, tapi juga lebih dingin.

Platform motherboard yang digunakan untuk kelima prosesor baru ini menggunakan chipset A75 dan A85X Fusion Controller dengan socket FM2. Chipset  A85X mendukung RAID-5 dan menyediakan 6 atau lebih port SATA.


Sumber : KOMPAS

Android, Kini Tiga Kali Lebih Berbahaya



Kepopuleran Android sebagai sistem operasi mobile turut mengundang bahaya. Kaspersky Lab mengumumkan bahwa jumlah ancaman keamanan Android meningkat sebanyak tiga kali lipat di kuartal kedua tahun ini.

Pada kuartal pertama 2012, Kaspersky Lab mencatat kemunculan 5,441 malware baru yang menyasar platform mobile open source tersebut. Kuartal berikutnya, angka tersebut naik tajam menjadi 14,923 malware baru.

q2malware2012_pic01_all


Dibandingkan kuartal ketiga 2011, jumlah itu 15 kali lebih banyak.

Sekitar 25 persen malware Android yang ditemukan Kaspersky di perempat tahun kedua 2012 ini terdiri dari jenis trojan SMS yang dipakai untuk mencuri uang dari pengguna. Caranya adalah dengan mengirim SMS bertarif premium tanpa sepengetahuan si empunya perangkat.

Sebanyak 18 persen lainnya merupakan jenis backdoor yang memungkinkan penciptanya mengontrol perangkat Android korban.

"Untuk saat ini hanya 2 persen ancaman Android terdiri dari jenis Trojan Spy, tapi itu merupakan yang paling berbahaya karena bisa memberi akses ke rekening bank korban," tulis Kaspersky dalam laporannya.

Lebih lanjut, perusahaan keamanan komputer itu memperkirakan bahwa tren pertumbuhan angka malware di Android tak akan menurun. Sebaliknya, di masa depan, akan muncul malware "efektif dan berbahaya" yang mengincar pengguna Android.

Dilihat dari kecenderungan yang tengah berlangsung, para penjahat cyber diprediksi bakal segera beralih ke metode serangan yang lebih personal. "Tujuan utama malware menjadi pencurian data rahasia untuk membobol kartu kredit korban."

Sumber : KOMPAS

Tim di Balik Coretan Logo Google



Coretan artistik atau doodle yang menggantikan logo Google dilihat oleh ratusan juta orang. Tetapi, siapakah otak di baliknya?

Game Pac-Man, Olimpiade, atau Huckleberry Finn untuk memperingati penulis Mark Twain hanya beberapa dari sekian banyak coretan yang digunakan Google di halaman utama mereka.

Dimulai pada 1998 dengan gambar stick figure dibelakang huruf "o" untuk menunjukkan bahwa tim sedang keluar kantor, kini coretan itu telah berkembang menjadi desain-desain unik dan merupakan representasi artistik atas orang-orang serta peristiwa terkenal.

Kini ada lebih dari 1.000 coretan. Mereka menampilkan peristiwa ataupun orang terkenal dan yang kurang terkenal, mereka juga memperingati hari-hari penting dan semakin hari menjadi semakin interaktif.

Bagaimana lagi ratusan juta orang diingatkan pada ulang tahun ke-115 Amelia Earhart atau bahwa Gideon Sundback adalah penemu retsleting? Pada ulang tahun Snndback yang ke-132, Google menempatkan retsleting raksasa di halaman utama mereka.


Beberapa coretan dibuat hanya dalam waktu beberapa jam, sedangkan lainnya seperti Freddie Mercury memakan waktu berbulan-bulan. Semuanya diciptakan oleh sekelompok seniman yang duduk di kantor kecil di California.

Pemimpin kreatif tim itu, Ryan Germick, mengatakan, ia tidak peduli bahwa karyanya dilihat oleh begitu banyak orang.

"Otak manusia tidak dirancang untuk memahami bagaimana ratusan juta orang menginterpretasikan sesuatu. Bagi saya, yang penting adalah membuat kolega saya tertawa, atau belajar teknik baru. Jika itu sudah tercapai, berarti saya sudah melakukan pekerjaan saya."

"Kami memastikan bahwa kami mewakili seni dan teknologi sebaik-baiknya."

Kris Hom, insinyur teknik yang baru bergabung dengan tim Germick, mengatakan, hal yang berkesan baginya adalah pujian dari ibunya.

Coretan untuk memperingati ulang tahun ke-138 ahli arkeologi Inggris Howard Carter.

Keputusan mengenai apa yang akan ditampilkan adalah "proses demokratis" dan lebih ditekankan pada elemen kejutan.

Masukan dari masyarakat dan juga ide-ide dari kantor Google di negara-negara lain memegang peran penting. Banyak coretan yang dibuat dengan perangkat gambar dijital, tetapi juga alat konvensional. Seniman Jennifer Hom menggambar ulang tahun Gustav Klimt menggunakan daun emas palsu dan cat minyak di atas kanvas.

Fakta unik di balik coretan menciptakan "obrolan santai", kata konsultan branding Lisa Downey Merriam dari Merriam Associates.

"Coretan itu fun, menarik, lucu, dan nakal, sebagian besar dari mereka relevan dan kadang-kadang mengejutkan, semuanya menggambarkan kepribadian Google."

Dan selama perusahaan itu tetap dominan, sketsa-sketsa serta coretan itu, terlepas apakah Anda memandangnya sebagai seni, desain, hiburan, atau upaya branding, akan menjadi bagian tak terpisahkan dari kegiatan penggunaan internet sehari-hari.


Sumber : KOMPAS

Standar Kompetensi Lulusan PNFI 2012



Standar Kompetensi Lulusan (SKL) digunakan sebagai pedoman penilaian dalam penentuan kelulusan peserta didik dari satuan pendidikan.  Standar Kompetensi Lulusan (SKL)  meliputi kompetensi untuk seluruh mata pelajaran atau kelompok mata pelajaran. Kompetensi lulusan merupakan kualifikasi kemampuan lulusan yang mencakup sikap, pengetahuan, dan keterampilan sesuai dengan standar nasional yang telah disepakati.

Berikut ini kami berikan contoh Standar Kompetensi Lulusan (SKL) yang kami peroleh dari website resmi Direktorat Pembinaan Kursus dan Kelembagaan Ditjen PAUDNI Kemdiknas RI sebagai berikut :